PELUANG USAHA JASA CLEANING SOFA DAN KASUR

Dalam dunia cleaning service atau dunia Housekeeping pada umumnya, membersihkan sofa dan kasur merupakan salah satu tugas keseharian seorang housekeeping staff. Mereka bertanggung jawab untuk menjaga, merawat dan membersihkan equipment ruangan salah satunya adalah sofa dan kasur. Perawatan pada sofa atau kasur adalah proses pembersihan yang tergolong mengkhusus dan memerlukan tata cara sistem yang sangat sensitif sehingga dibutuhkan keahlian dalam mengenal bahan sofa atau kasur itu terbuat, jenis noda, chemical yang tepat untuk bahan tersebut serta cara atau tehnik pembersihan yang harus dilakukan.



Peralatan yang dibutuhkan sebanarnya adalah simple, akan tetapi untuk memudahkan dan efesiensi kerja kita sebaiknya menyediakan peralatan mesin untuk melakukan proses pencucian sofa atau kasur yang lebih dikenal dengan proses shampooing. Melakukan proses dengan cara manual dapat dilakukan jika quantity sofa atau kasur yang kita proses tidak terlalu banyak.

Disini kita akan membedakan antara 2 bahan dari sofa dan kasur yaitu dari kain fabric dan kulit atau sintetic. Proses pembersihan dari kedua bahan ini ada sedikit perbedaanya, baik itu dari chemical yang digunakan dan cleaning equipment yang dibutuhkan

Cleaning equipment yang dibutuhkan adalah sebagai berikut :

  • Wet and dry vacuum cleaner
  • Steam Cleaner Machine 
  • Hand Brush
  • Bucket
  • Blower
  • Lap
  • Spon

Chemical yang dibutuhkan :

  • Deterjen atau all purpose atau fabric shampoo 
  • Anti Noda jika diperlukan untuk noda yang bandel
  • Lotion atau polish untuk sofa kulit maupun vinyl
  • Softener untuk pelembut sofa kain atau kasur yang berbulu
Cara Cuci Sofa / Kasur Kain Standard
  1. Bersihkan debu atau sedot debu dengan vaccum cleaner jangan sampai ada debu tersisa, karena ini sangat mempengaruhi di hasil akhir
  2. Lembabkan sofa cover dengan air secara merata
  3. Oleskan campuran atau delution cairan sabun dengan air yang ditambahkan sedikit softener secara merata
  4. Sikat permukaan cover sofa satu arah
  5. Jika ada noda berikan chemical pembersih noda 
  6. Bilas sampai bersih kemudian vacuum sampai benar benar kering jika tidak akan membuat noda baru lagu pada kain yang masih basah
  7. Jemur dibawah matahri atau gunakan mesin blower untuk mengeringkan

Cuci Sofa Kain / Kasur Menggunakan Steam Cleaner 
  1. Bersihkan debu atau sedot debu dengan vaccum cleaner jangan sampai ada debu tersisa, karena ini sangat mempengaruhi di hasil akhir
  2. Lembabkan sofa cover dengan air secara merata
  3. Oleskan campuran atau delution cairan sabun dengan air yang ditambahkan sedikit softener secara merata
  4. Bilas dengan Air Panas atau uap yang dikeluarkan oleh Steam Cleaner
  5. Vaccumm kering kembali dan pastikan tidak ada air pada cover sofa
  6. Jemur dibawah matahri atau gunakan mesin blower untuk mengeringkan


Membersihkan menggunakan steam cleaner juga dapat dilakukan setelah divaccum kemudian hasil akhir kembali divaccum agar tidak ada air pada cover sofa kemudian dijemur atau di blower (khusus cover sofa kain yang tingkat kekotorannya rendah)

Cuci Sofa Kulit atau kulit sintetic / vynil 
  1. Bersihkan debu atau sedot debu dengan vaccum cleaner jangan sampai ada debu tersisa, karena ini sangat mempengaruhi di hasil akhir
  2. Bersihkan cover sofa kulit dengan chemical khusus kulit atau gunakan magic sneaker atau merald all purpose cleaner atau deterjen tanpa bilas (hindari penggunaan volume air yang berlebihan dan gunakan spon untuk aplikasi)
  3. Bilas gunakan kain lembab dengan air hangat untuk menghindari jamur
  4. Keringkan dengan lap kain kering
  5. Berikan Lotion Kulit pada cover sofa (dapat gunakan XC Dust All Purpose Polish, body lotion, baby oil atau polish yang berbasic parafin oil ) diamkan beberapa menit kemudian lap kering kembali

Menggunakan cairan kimia keras untuk anti noda perlu diperhatikan dari bahan dan warna dari sofa cover. Pastikan bahan tersebut kuat jika kita menggunakan chemical spotting. Ada beberapa produk ternama kain sofa memberikan chemical yang dapat digunakan pada bahan kain yang mereka produksi, pastikan kita memiliki list bahan dan chmical yang dapat digunakan pada sofa cover yang kita beli dari produsen tersebut. Bahan kimia yang paling sensitif adalah kimia dengan bahan dasar hypochlorite atau bleach atau pemutih yang diaplikasikan pada kain cover sofa, sedangkan untuk anti noda yang lain sangat aman digunakan seperti anti karat, minyak, darah dan tinta, kecuali bahan kain tersebut merupakan hasil celupan. Chemical yang berbahan asam yang aman seperti dari citric acid, acetic acid atau cuka, oxalic acid, HF dengan larutan atau delution masih aman digunakan pada cover sofa kain.

Demikian pembahasan singkat kita tentang tata cara melakukan shampooing sofa, dan peluang usaha ini sangat dibutuhkan pada setiap property akomodasi perhotelan maupun rumah tangga. Pggunaan alat juga dapat diminimize untuk usaha pemula, gunakan cara manual terlebih dahulu dan mesin yang pertama kali yang harus disiapkan untuk jenis usaha ini setelah mendapatkan hasil adalah vacuum clenaer. Semoga bermanfaat

Untuk chemical yang diperlukan kami melayani konsultasi dan training untuk memulai usaha ini, atau chemical dapat dicek di link berikut http://www.fix-wash.com/p/house-keeping-chemical.html 









FIX WASH
Cleaning Chemical Solution
PT. PANJER BALI JAYA
Jalan Tk. Pancoran IV Blok I No 12 
Denpasar - Bali - Indonesia
www.fix-wash.com